Cara membatalkan pesanan di Shopee saat ini menjadi suatu hal yang ingin diketahui oleh banyak orang. Pasalnya, saat ini penggunaan aplikasi e-commerce Shopee memang banyak digunakan secara masif. Apalagi Shopee menjadi marketplace yang paling populer, iklannya bersliweran di televisi maupun internet.

Ketika berbelanja online di Shopee, terkadang ada beberapa hal yang menjadikan kamu ingin membatalkan pesanan. Baik karena ingin mengganti produk yang dibeli, ingin mengganti lokasi, hingga ingin mengganti metode pembayaran.

Nah, dalam artikel ini akan dibahas lebih lanjut mengenai 5 cara membatalkan pesanan di Shopee dengan mudah dan bisa langsung kamu praktikkan. Yuk, langsung saja simak penjelasan di bawah ini!

1. Cara untuk Membatalkan Pesanan di Shopee yang Belum Dibayar

Pertama, apabila dalam kondisi pesanan di Shopee belum dibayar, maka kamu sebetulnya masih bisa membatalkan pesanan tersebut. Nantinya status pesanan kamu akan hangus dan otomatis tidak dilanjutkan.

Nah, cara untuk membatalkan pesanan di Shopee yang belum sampai kamu bayar langkah-langkahnya adalah seperti berikut ini:

          Pertama, kamu dapat masuk ke aplikasi Shopee, kemudian masuklah ke halaman ‘saya’ yang berada di pojok kiri halaman utama

          Kemudian masuk ke tab barang dan temukan barang dengan status ‘belum bayar’

          Lalu pilihlah ‘produk’ yang ingin kamu batalkan pesanannya

          Untuk dapat membatalkan pesanan, pilih tombol ‘batalkan pesanan’. Kemudian konfirmasi pembatalan dengan klik ‘ya’.

Baca juga : 7 Kesalahan Umum Dalam Mengelola Bisnis Online

2.       Cara untuk Membatalkan Pesanan di Shopee yang Telah Dibayar

Cara membatalkan pesanan di Shopee yang kedua adalah apabila kamu dalam kondisi telah membayar pesanan. Nah, cara yang bisa kamu tempuh adalah:

          Masuklah terlebih dahulu ke menu ‘saya’ untuk melihat pesanan kamu.

          Kemudian cari opsi produk ‘dikemas’

          Setelah itu, temukan pesanan mana yang ingin kamu batalkan. Temukan tombol ‘batalkan pesanan’ lalu konfirmasi ‘ya’.

          Nantinya penjual akan melakukan konfirmasi pula terkait pesanan yang dikemas agar dapat dibatalkan.

3.       Cara untuk Membatalkan Pesanan COD di Shopee

Saat pesanan kamu dalam status COD (Cash on Delivery) yang artinya kamu akan melakukan pembayaran ketika barang sampai, maka begini cara membatalkannya:

          Seperti biasa, kamu dapat masuk ke menu ‘saya’ di halaman Shopee

          Kemudian di  tab produk, kamu bisa menemukan pesanan yang ‘diproses’ atau yang telah dalam tahap ‘dikemas’.

          Kemudian pilih barang yang akan dibatalkan dengan klik ‘batalkan pesanan’

          Kemudian konfirmasi pembatalan dengan klik ‘ya’

4.       Cara untuk Membatalkan Pesanan di Shopee melalui Website

Cara membatalkan pesanan di Shopee juga dapat kamu tempuh melalui website. Cara ini bisa menjadi alternatif apabila memang aplikasi sedang error atau crash. Nah, langkah-langkahnya adalah seperti berikut ini:

          Masuklah ke alamat website https://Shopee.co.id  melalui browser di handphone atau komputer.

          Kemudian masuk/login ke akun Shopee kamu.

          Masuklah ke menu ‘profil’ yang berada di bagian pojok kanan atas halaman awal.

          Lihatlah tab menu di baris sebelah kiri, kemudian pilih menu ‘pesanan saya’

          Cari pesanan yang ingin kamu batalkan, lalu klik tombol ‘batalkan pesanan’.

          Akan muncul pertanyaan konfirmasi pembatalan pesanan, klik ‘ya’

Baca juga : Kenali Risiko dan Cara Mengelola Bisnis Online

5.       Cara Membatalkan Pesanan di Shopee oleh Penjual

Cara membatalkan pesanan di Shopee juga bisa dilakukan oleh penjual. Caranya adalah sebagai berikut :

          Masuklah ke menu ‘saya’ yang letaknya sama seperti pada halaman Shopee pembeli.

          Lalu klik tombol ‘toko saya’ yang terletak di bagian kiri atas.

          Masuklah ke laman ‘penjualan saya’ kemudian pilihlah barang dalam kondisi ‘perlu dikirim’.

          Setelah itu, klik produk yang diajukan untuk dibatalkan oleh pembeli, pilih ‘jawab’.

          Tulislah apa alasan pembatalan pemesanan, kemudian klik ‘konfirmasi’ .

Nah, itu dia 5 cara membatalkan pesanan di Shopee. Selain membeli produk, tidak ada salahnya apabila kamu juga mencoba untuk berjualan di Shopee. Ketika ingin mulai untuk berjualan, tentu akan ada beberapa tantangan yang dihadapi.

Dalam menghadapi tantangan tersebut, kamu tidak perlu khawatir sebab kamu dapat mengakses web enablr.id untuk menemukan berbagai macam solusi dari bisnis e-commerce yang dijalani. Enablr.id merupakan agensi yang memang berfokus pada pemberian solusi strategis kepada para pengusaha.

Para pengusaha e-commerce dapat memiliki layanan terpadu yang solutif dari enablr.id dengan cara bekonsultasi langsung dengan para expert yang berpengalaman. Sehingga, bisnis e-commerce yang dijalani dapat sukses dan berjaya di tengah banyaknya pesaing. Yuk, segera cek website enablr.id!