SKU adalah suatu hal penting yang perlu dipahami oleh setiap pelaku usaha, terutama mereka yang menjual banyak produk. Peluang usaha saat ini semakin terbuka lebar karena dukungan teknologi mempermudah setiap orang untuk berkembang dan berkarya.

Meskipun banyak orang yang mulai membuka usaha secara mandiri, namun belum banyak yang memahami apa itu SKU, manfaat, serta bagaimana cara penerapannya. Padahal, SKU adalah hal yang cukup krusial. Nah, berikut ini akan dibahas lebih lanjut mengenai SKU. Yuk simak bersama!

Apa yang Dimaksud dengan SKU?

Bagi beberapa kalangan milenial, wirausaha adalah hal yang menarik dan membawa banyak keuntungan secara finansial maupun intrapersonal. Dalam membangun wirausaha, banyak hal yang penting untuk dipelajari dan diperhatikan. Salah satunya adalah terkait manajemen inventory atas produk yang dijual.

Dalam inventory tersebut, hal yang tidak boleh dilewatkan yakni SKU. SKU adalah suatu sistem pengelolaan produk yang diterapkan oleh pelaku usaha layaknya sebuah perusahaan besar. SKU adalah singkatan dari Stock Keeping Unit.

Dalam SKU, ada beberapa hal yang menjadi fokus seorang pengusaha. Seperti pengidentifikasian spesifikasi dari setiap barang, pelacakan lokasi barang, pengidentifikasian keuntungan dari setiap barang, sampai pada kontrol ketersediaan barang. Hal ini masuk pada manfaat SKU.

Baca juga : Trend Serba Online, 5 Cara Mengelola Bisnis Kuliner di Masa Pandemi

Apa Manfaat SKU dan Bagaimana Cara Penerapannya?

Nah, setelah mengetahui apa itu SKU, selanjutnya penting pula untuk membahas apa saja manfaat SKU dan bagaimana sebetulnya cara penerapan SKU. Terutama dalam usaha retail, penerapan dan manfaat SKU adalah sebagai berikut:

1.   Pengidentifikasian Spesifikasi Barang

Pertama, manfaat dari SKU yakni dalam hal pengidentifikasian spesifikasi barang. Seperti yang diketahui bahwa dalam suatu usaha retail, setiap barang tentunya memiliki spesifikasi yang bervariasi.

Variasi spesifikasi barang dan produk yang meliputi merek, tipe, ukuran, warna, jenis, harga, dan lain sebagainya penting untuk diperhatikan agar lebih terorganisir. Dalam hal ini, penerapan SKU dapat membantu mempermudah proses tersebut.         

2.   Pelacakan Lokasi Produk

Manfaat SKU berikutnya adalah untuk melacak lokasi keberadaan barang. Terutama dalam bidang usaha retail yang dikembangkan oleh seseorang, biasanya memiliki lebih dari satu gudang penyimpanan.

Dalam hal ini, penerapan SKU adalah bermanfaat untuk mengetahui lokasi dan informasi gudang mana saja yang menyimpan suatu produk tertentu. sehingga dengan demikian memudahkan proses manajemen produk.

3.   Pengidentifikasian Keuntungan Produk

Manfaat dan penerapan SKU berikutnya adalah dalam hal pengidentifikasian keuntungan produk. Dalam bidang ini, sistem SKU diterapkan oleh seorang pengusaha dengan membentuk laporan mengenai barang dan spesifikasinya sehingga tahu mana yang lebih memberikan keuntungan.

Setelah mengetahui barang dengan keuntungan besar, maka biasanya pengusaha akan melakukan investasi. Sebaliknya, untuk produk dengan keuntungan lebih rendah maka akan dikurangi atau dieliminasi dari penjualan.

Baca juga : Cara Menyelamatkan Bisnis Online Yang Hampir Bangkrut

4.   Menjamin Ketersediaan Produk

Berikutnya, manfaat SKU adalah dalam hal penjaminan dan menjaga ketersediaan produk. Biasanya seorang pengusaha menerapkan SKU dalam hal ini dengan memberikan kode SKU pada setiap produk sesuai dengan spesifikasinya.

Hal tersebut bertujuan untuk memudahkan monitoring produk yang masuk dan produk yang keluar serta produk yang sampai ke konsumen. Sehingga pengusaha dapat mengetahui dari segi kuantitas dan kualitasnya.

Memang, SKU adalah sistem yang sangat berguna bagi para pengusaha. Jika kamu masih agak bingung tentang bagaimana cara menerapkan SKU secara efektif pada usaha yang kamu jalani, silakan mengakses layanan dari enablr.id di website resminya.

Enablr.id akan memberikan informasi, panduan, pengarahan, dan berbagai tips untuk mengelola SKU usaha yang dijalani secara mendalam. Kamu bisa mendapatkan layanan tersebut dengan berkonsultasi langsung dengan para expert di enablr.id

Jangan lewatkan pula free demo dan free consultation yang saat ini sedang ditawarkan oleh enablr.id di website-nya. Sehingga kamu bisa berkonsultasi secara langsung mengenai warehouse management, customer support, business partners, dan lain sebagainya!